Sabtu, 30 April 2011

Inilah 10 Dewi Gitar Indonesia

Bermain gitar dan bass tidak hanya terbatas pada kaum adam saja. Kaum hawa yakni para perempuan juga bisa memainkan instrumen ini bersenar ini. Bahkan beberapa di antara mereka diakui kehebatan skill-nya oleh para pria. Bukan cuma di luar negeri, Indonesia juga memiliki gitaris dan bassist perempuan yang hebat-hebat. Siapa saja mereka?


1. PRISA RIANZI




Selain memiliki wajah cantik, gitaris bernama lengkap Prisa Adinda Arini Rianzi ini menguasai permainan gitar di atas rata-rata. Musik bergenre metal yang dihasilkan dari senar gitarnya merupakan hasil inspirasinya dari band-band dunia yang difavoritkan, seperti God Forbid, Trivium, As I Lay Dying, Killswitch Engage, Shadows Fall, Megadeth, Slayer, Unearth, Lamb of God, The Black Dahlia Murder.


Gadis kelahiran Jakarta, 6 Januari 1988 ini pun sempat terpilih menjadi gitaris Sheila On 7 sebagai additional player untuk promo album SO7 di bulan Juli 2006, serta gitaris J-Rock untuk lagu Kau Curi Lagi pada Agustus 2007. Perjalanan karirnya cukup menarik, apalagi di awal bermain gitar, ia hanya berbekal les karena ingin mengalahkan temannya. Hingga akhirnya Prisa berhasil, dan pada Juli 2008, ia merilis album solo pertamanya bertajuk PRISA – bukan hanya sebagai gitaris tapi juga ikut menulis beberapa lirik.


2. MITHA THE VIRGIN

Gadis bernama lengkap Cameria Happy Pramita ini lahir di Jakarta, 2 Januari 1986. Sejak beranjak remaja ia sudah menguasai gitar. Bahkan saat masih SMP ia sudah mulai ngeband bersama teman-temannya. Mitha sempat juga membentuk band bernama Million Sekarsari dan menggantikan posisi Ayu Ratna di Garasi Band untuk sementara waktu. Perjalanan karirnya cukup menjanjikan saat diambil Ahmad Dhani.


Ia didaulat menjadi gitaris The Rock versi Indonesia yang menjadi trigger lonjakan karirnya. Sukses di The Rock, Mitha dipercaya membentuk grup yang masih di bawah asuhan Dhani bernama The Virgin. Di sini karirnya makin pesat hingga diambil untuk bernyanyi bersama Mulan Jameela di lagu Cinta Mati II dan Cinta Fitri. Proyek Dhani lainnya yakni T.R.I.A.D. juga mengambil Mitha sebagai gitaris.


3. TASHEA NICOLE DELANEY

Berawal dari kecintaannya mendengarkan band-band classic rock seperti Led Zeppelin, Skid Row, hingga Motley Crue sejak kecil, Tashea jatuh cinta pada suara gitar dengan warna metal. Gadis kelahiran Jakarta, 10 Juli 1988 ini pun belajar sendiri secara otodidak, dan akhirnya mendirikan sebuah band bernama Painkiller pada 2003 dan meluncurkan album indie.


Gadis blasteran Texas-Medan ini juga telah menghasilkan album kompilasi METALIK KLINIK 9. Pada tahun 2008, Tashea didaulat menjadi mentor lagu berbahasa inggris milik band Radja, yang akhirnya membawanya menjadi model video klip Sama-Sama Suka milik Ian Kasela dkk dan terlibat dalam berbagai konser Radja.


4. CHUA KOTAK

Cewek kelahiran Makassar, 3 April 1988 ini sudah mulai mengenal dunia musik sejak duduk di bangku SMP di kota kelahirannya. Gadis bernama lengkap Swasti Sabdastantri yang akrab dipanggil Chua, makin mengibarkan sayap ketika berkuliah. Ketika tampil di salah satu acara bersama band kampusnya, Chua memikat hati seorang manajer band indie V-Mail – band yang waktu itu dinaungi Mitha The Virgin. Ia kemudian direkrut V-Mail dan tampil di beberapa acara. Tak lama kemudian, karir Chua kian berkembang. Ia diangkat sebagai bassist Kotak dalam pembuatan album kedua. Chua merupakan pembetot bass ketiga Kotak setelah ditinggalkan Prinzes ‘Icez’ Amanda yang sekarang menjadi personel T.R.I.A.D. dan Nissa Hamzah yang hijrah ke Omelette.


5. PRINZES ‘ICES’ AMANDA

Icez mengawali karirnya dengan mengikuti audisi bassis di The Dream Band. Saat itu ia begitu yakin dengan bakatnya sebagai pembetot bass yang memiliki skill di atas rata-rata. Performanya yang memukau membuatnya meraih predikat sebagai bassis terbaik. Gadis kelahiran Bandung, 8 Juni 1987 ini sempat menjadi bassis band Kotak dan akhirnya diambil Ahmad Dhani sebagai bassis The Rock Indonesia.


6. DODO D’CINNAMONS

Bernama asli Diana Widoera, Dodo merupakan salah satu pendiri resmi D Cinnamons pada 2004 lalu. Tidak hanya di gitar, Dodo juga berperan sebagai vokalis. Suaranya yang berat tak sedikit membuat orang terkagum-kagum. Apalagi dengan lantunan gitar akustiknya jika sudah mulai bermain. Dodo bisa dibilang jadi salah satu gitaris plus vokalis yang patut dilirik.


7. QOQO SHE

Nama lengkap cewek manis ini adalah Qotrunnada Fitriana. Kehadiran Qoqo di SHE berawal dari pergantian Jesica Lindross yang harus mengikuti sang suami ke Finlandia. Qoqo langsung dipercaya memegang gitar elektrik dalam lantunan lagu-lagu apik SHE. Personel terbungsu tersebut mampu memberikan nuansa rock pada grup musik ini yang membuat album kedua mereka berwarna beda ketimbang sebelumnya. Banyak yang bilang juga kalau Qoqo lebih garang ketimbang Jesica.


8. OPPIE ANDARESTA

Muncul di belantika musik tanah air dengan gitar dan suara merdunya, wanita kelahiran Jakarta, 20 Januari 1973 ini langsung mendapat tempat di hati pecinta musik. Lima album sudah ia hasilkan dari tahun 1993. Perjalanan karirnya cukup mulus. Sayangnya, Oppie jarang terdengar lagi. Terakhir di tahun 2009, ia ‘hanya’ meluncurkan satu single berjudul I’m Single, I’m Very Happy. Single ini diluncurkan – tanpa album, sebagai rasa prihatin Oppie terhadap maraknya pembajakan di negeri ini.


9. NISSA OMELETTE




Nama aslinya Tjut Faranissa Bachrumsyah. Bassist satu ini lahir di Jakarta, 22 April 1989 dan tercatat sudah bergabung dengan bermacam-macam band seperti Aria Grands, Telor Ceplok, Music School All Stars, Kotak, hingga akhirnya bermuara di Omelette. Awalnya, Nissa mengenal musik sejak masih balita. Maklum saja, sang mama ternyata adalah salah satu personel Aria Band yang laris di TVRI di era 1980-an. Dari situ ia pun diarahkan untuk mengenal musik lebih jauh.


Ia diminta mendalami piano. Namun lama-kelamaan piano tidak membuatnya jatuh cinta, dan akhirnya ia tertarik pada bass di kelas 6 SD. Seiring karirnya, pada tahun 2005 akhir, Nissa ditawari Thomas Ramadhan di album BASS HEROES yang di bawah asuhan Sony BMG – dan tampil di lagu Rush.


10. JOJO DRAVEN

Mungkin nama Jojo jarang dikenal di Indonesia. Maklum saja, penyanyi berdarah Jawa ini lebih dikenal di luar negeri. Karirnya dimulai menjadi keyboardis beberapa band rock, sebelum akhirnya pindah ke Amerika di mana ia menimba ilmu musik di Musicians Institute in Hollywood, California. Pada tahun 1996, gitaris bernama Josephine Soegijanty ini bergabung dengan band cewek bernama Phantom Blue.


Ia menggunakan nama aslinya, Josephine, hingga akhirnya band itu bubar pada 2001. Dan di Juni tahun yang sama, Jojo bersama penggebuk drum Linda McDonald, vokalis Jenny Warren, bassis Melanie Sisneros, dan gitaris Sara Marsh (mantan personel Bandit) membentuk sebuah tribute band bernama The Iron Maidens. Ini adalah band tribute wanita satu-satunya di dunia kepada Iron Maiden. Di sini ia menjadi Adrienne Smith, versi wanita gitaris Iron Maiden, Adrian Smith.


Prestasi yang diraihnya yakni tiga Rock City Awards sebagai Best Female Guitarist. Tahun 2005, Jojo meninggalkan The Iron Maidens dan mengejar karir bersama suaminya, Danny Draven, mengerjakan komposisi untuk score film.

Kalkulasi Tegangan Jatuh Listrik

Apa arti praktis kalkulasi tegangan jatuh listrik bagi seorang perencana listrik ketenagaan? Kalkulasi ini adalah sama artinya dengan perencanaan ukuran-ukuran kabel daya dan sistem proteksi listrik ketenagaan yang aman suatu bangunan atau utilitas plant. Contohnya jika seorang insinyur listrik diminta untuk merancang ukuran kabel 3-fasa untuk suatu pompa submersible listrik 150 HP, 380 V yang akan digunakan sebagai pompa banjir( katakan banjir lumpur Porong Sidoarjo). Pompa tersebut berjarak 125 meter dari sumber listriknya(atau panel induknya), berapa ukuran kabel yang aman, tidak panas tetapi ekonomis, kemudian berapa ukuran rating pemutus tenaga (Circuit Breaker atau Fuse) agar dapat memproteksi kabel secara aman terhadap beban lebih.

Seorang mahasiswa calon insinyur atau ahli madya yang serius belajar disiplin ilmunya seharusnya menguasai program spread-sheet excel sehingga kalkulasi kelistrikan secara umum akan lebih cepat difahami, dilatih, dan diingat terus sebagai pegangan bagi seorang praktisi listrik ketenagaan. Karena variabel-variabel ukuran kabel yang banyak, dan pembebanan arus yang juga bervariasi tergantung dari kebutuhan beban listrik, maka menggunakan program excel adalah merupakan keharusan. Berikut ini bentuk formulasi dasar tegangan jatuh dalam bentuk format excel/ppt yang dapat dikembangkan lebih jauh untuk aplikasi yang berbeda.

Kalkulasi tegangan jatuh listrik sebenarnya berdasarkan hukum Ohm kemudian ditambahkan faktor reaktansi (induktif atau kapasitif) dan faktor daya, maka formulasinya untuk aplikasi tegangan rendah sampai tegangan menengah 20 KV dapat ditulis sbb :

Tegangan jatuh = 1.732*R*I*cos f + 1.732*X*I*sin f

dimana 1.732 adalah hasil akar 3 ( beban 3-fasa), I adalah arus beban, R adalah resistansi arus bolak-balik AC ( bukan arus searah DC) , X adalah reaktansi induktif, dan cos f adalah faktor daya.

Kemudian data-data resistansi kabel dapat dicari dari buku katalog spesifikasi kabel seperti Supreme, Kabel Metal, Kabelindo, Tranka, Voksel yang bisa diminta langsung ke fabrikannya atau produk luar negeri untuk industri perminyakan seperti Pirelli atau Okonite. Data resistansi kabel pada umumnya disajikan dalam bentuk satuan Ohm per-kilometer sebagai resistansi arus searah DC, artinya resistansi terbaca jika kita mengukur dengan alat ukur Ohm-meter. Yang kita perlukan adalah resistansi AC (arus bolak-balik), kalau ditampilkan resistansi AC pada suhu 90 derajat Celsius maka resistansinya menjadi lebih besar. Umumnya suhu inti konduktor kabel yang diizinkan adalah 70 derajat Celsius, jadi resistansinya lebih kecil dari tabel.

Rumus tegangan jatuh diatas dapat diaplikasikan untuk arus searah DC maka faktor daya = 1 sehingga formulasinya untuk kabel 2 jalur adalah Tegangan jatuh = 2*R*I dimana R adalah resistansi DC ( hasil pengukuran alat Ohm-meter) dan I adalah arus searah DC.

Berapa jatuh tegangan kerja yang diizinkan. Jika tegangan rumah 220 Volt dan misalnya kita menerima dari sumber PLN hanya 200 Volt berari jatuh tegangan 10%, maka hal ini akan mengganggu performance motor listrik mesin pendingin (Air Conditioner atau Kulkas) atau pompa air. Jatuh tegangan maksimum 5% dari sumber ke beban konsumen masih dapat diterima sistem (misalnya sumber 400 Volt dan kita sebagai konsumen menerima tegangan kerja setelah dibebani sebesar 380 Volt), tetapi untuk perencanaan terkadang ada yang menetapkan 2,5 %, tergantung untuk aplikasi dimana dan semuanya akan mempengaruhi total biaya instalasi listrik.

Sebagai referensi online, pembaca dapat meng-click link-link situs Okonite atau General Electric untuk studi perbandingan aplikasi tegangan jatuh, tetapi ingat rating tegangan listrik Amerika berbeda dengan Indonesia, jadi kita harus mengkonversikan dahulu dan pula mereka menggunakan standar ukuran kabel AWG( lihat tabel konversi AWG dan mm2 dibawah). Silahkan pembaca melatih formulasi tegangan jatuh ini dengan excel dengan data dari berbagai sumber dan silahkan dikembangkan lebih jauh.

Helm-helm Termahal Yang Dijual Bebas

Arai

Arai Helmet Ltd adalah perusahaan yang berbasis di Jepang yang memproduksi helm untuk motor dan motosport lainnya.Berdiri pada tahun 1926 oleh Hirotake Arai.Setiap helm yang diproduksi Arai adalah buatan tangan atau Hand-Made. Helm-helm Arai yang dijual di Amerika Serikat telah memenuhi atau melampaui standar keselamatan Snell Memorial Foundation.
Kisaran harga : $250 – $850


Jenis-jenis helm yang dipasarkan Arai :
Full Face:

Open Face:

Off Road:

Car Helmet:

Nolan

Nolan Helmets SpA adalah sebuah perusahaan helm motor Italia.Didirikan pada tahun 1973 oleh Lander Nocchi, seorang pengusaha di sektor sepeda motor dan aksesoris mobil.Menggunakan bahan-bahan yang canggih untuk mendapatkan performa yang optimal untuk pengendara motor.Saat ini, helm Nolan tersebar hampir di seluruh pasaran Eropa.
Kisaran Harga : $50 – $460

Jenis-jenis helm yang dipasarkan Nolan :
Retro:

Half Face:

Full-Half Face:

Full Face:



Shoei

Shoei adalah sebuah perusahaan Jepang yang memproduksi helm motor sejak tahun 1958.Pendiri Shoei, Eitaro Kamata, mulai memproduksi helm untuk sektor motor balap pada tahun 1960.Meskipun keberhasilan mereka cukup memuaskan, Shoei tetap menjadi perusahaan yang relatif kecil, dengan tenaga kerja di bawah 500 orang di seluruh dunia.
Semua helm Shoei telah dirancang dan diproduksi di Jepang, meskipun mereka didistribusikan dan dijual secara global. GRV helm Shoei adalah helm pertama yang menggunakan serat karbon dan Kevlar.
Kisaran Harga : $90 – $760


Jenis-jenis helm yang dipasarkan Shoei :
Full Face:

Half Face:

Retro:

Flip-Up Helmet:

Off Road:

Schuberth

Schuberth GmbH adalah produsen helm yang berasal dari Jerman.Perusahaan ini didirikan pada tahun 1922 di Braunschweig, di Lower Saxony, dan telah memproduksi helm selama 90 tahun. Saat ini berbasis di Magdeburg dan mempekerjakan sekitar 300 karyawan, memproduksi 1,5 juta helm setiap tahun.Schuberth memproduksi pelindung tutup kepala untuk Formula Satu, sepeda motor dan pekerja industri.
Kisaran Harga : $300 – $710


Jenis-jenis helm yang dipasarkan Schuberth :
Full Face:

Flip-Up Helmet:

Full Face for Women:

AGV

AGV SpA. (Amisano Gino Valenza) adalah sebuah perusahaan helm motor Italia.Didirikan oleh Gino Amisano (1920-2009), yang dimulai pada tahun 1946 membuat jok kulit dan sadel sepeda motor.
Setahun kemudian, pada tahun 1947, ia mulai membuat sepeda motor.Pada tahun 2007, perusahaan ini diakuisisi oleh Dainese.
Kisaran Harga : $40 – $800


Jenis-jenis helm yang dipasarkan AGV :
Racing Helmet:

Full Face:

Flip-Up Helmet:

Off Road:

Half Face:



Ruby

Nama ini mungkin asing atau mungkin tak pernah terdengar dibandingkan merk-merk helm lainnya.
Ruby lahir dari desainer Paris, Jerome Coste yang terobsesi dengan aksesoris pengaman sepeda motor.
Penciptaan Ruby dipicu pada suatu hari di tahun 2001 ketika ia membaca sebuah majalah motor di Jepang dan jatuh cinta dengan semangat geng biker Tokyo,yang ahli dalam budaya campuran jalanan dan vintage,
sehingga dia mencatat ide itu untuk merek helm yang akan memiliki desain konvensional, namun menggunakan teknologi paling modern.Mulai tahun 2004 Jérôme memilih nama ‘Ruby’, dan mulai bekerja merancang “Pavillon”.
Kisaran Harga : $600 – $1.630


Jenis-jenis helm yang dipasarkan Ruby :

Pavillon:


Belvedere:


Shark

Shark mengedepankan keselamatan dan kualitas helm yang diproduksi.Helm ini lebih mudah rusak dibandingkan dengan helm merk lain.Ini dikarenakan produksi helm mereka mengutamakan keselamatan pengendaranya.Karakteristik lain helm Shark adalah visor nya yang tebal, berukuran 3 mm.
Kisaran Harga : $90 – $540


Jenis-jenis helm yang dipasarkan Shark :


Full Face:

Half Face:

Flip-Up Helmet:

Off Road:

Car Helmet:

10 Fakta Menarik Tentang Kate Middleton

10 Fakta Menarik Tentang Kate Middleton

Kate Middleton kini melejit namanya setelah bertunangan dan akan segera menikah dengan putra pertama Pangeran Charles, Pangeran William. Seperti diketahui bahwa pernikahan mereka berduapun hanya tinggal menunggu hari. namun apakah anda pernah mengetahui tentang beberapa fakta dari Kate Middleton, berikut merupakan beberapa diantaranya.

Saat ini, nama dan wajah Middleton selalu menghiasi media tidak hanya Inggris tapi juga seluruh dunia. Popularitas wanita ini disejajarkan dengan selebriti Hollywood.

 Semua sibuk membicarakan soal wanita berusia 29 tahun ini. Tetapi, banyak juga yang masih penasaran dengan Middleton. Mereka ingin tahu secara detail tentang calon putri kerajaan Inggris ini. Menjelang pernikahannya yang akan digelar 29 April mendatang, Celebuzz merangkum beberapa fakta yang mungkin saja belum diketahui banyak orang. Apa sajakah itu?



1. Ia merupakan seorang wanita cantik yang berhasil meraih gelar Master of Art dari Universitas St Andrew.

2. Ia merupakan salah satu wanita yang saat ini selalu menjadi bahan pembicaraan publik. Media pun selalu berusaha untuk memberitakan tentang Middleton. Tak heran, wajah dan namanya selalu muncul di media hampir setiap hari. Tapi, tahukah Anda? Ternyata, Middleton memiliki panggilan khusus di media. Nama panggilan Middleton di tabloid adalah 'Waitey Katey'

3.Middleton adalah anak pertama dari tiga bersaudara. Ayahnya dulu bekerja sebagai seorang pilot dan ibunya adalah seorang pramugari sebuah maskapai penerbangan. Tetapi, kini kedua orangtuanya lebih dikenal sebagai pengusaha penyalur alat-alat pesta.

4. Middleton yang akan segera menikahi William dianggap sebagai wanita yang beruntung. Pemilik nama Catherine Elizabeth Middleton ini menjadi idola para wanita karena berhasil 'merobek' hati William. Tetapi,Middleton justru beranggapan lain. Ia mengatakan justru William yang beruntung mendapatkan dirinya.

5. Middleton selalu tampil elegan dan mampu mengimbangi William. Ia juga selalu percaya diri. Ternyata, usia Middleton lebih tua enam bulan dari kakak Pangeran Harry itu.

6. Middleton menikahi William pada usia 29 tahun. Middleton akan menjadi pengantin kerajaan tertua dalam sejarah. Karena sebagian besar pengantin di kerajaan itu masih berusia muda saat melangsungkan pernikahan.

7. Middleton pernah bersekolah berbahasa Inggris di Aman, Yordania. Kemudian ia pindah kembali ke Berkshire dengan keluarganya.

8. Sebagai calon istri pangeran Inggris, Middleton telah diberikan 4 orang pengawal pribadi oleh ScotlandYard untuk memproteksi atau melindungi wanita tersebut sepanjang waktu.

9. Middleton bertunangan dengan William saat mereka berlibur ke Kenya. Saat itu, William memberika ncincin pertunangan berupa safir biru. Cincin itu merupakan milik mendiang ibunda William, Putri Diana. Harga cincin itu sekitar 300 ribu poundsterling.

10. Middleton pernah menghebohkan karena foto-foto saat ia mengenakan bikini berwarna putih beredar luas. Ia terlihat seksi dalam balutan bikini. Foto-foto itu diambil saat ia berlibur ke Ibiza, Spanyol. Foto itu sebelumnya pernah beredar 2006 lalu, Tetapi, baru-baru ini, foto tersebut kembali beredar.